Senin, 25 Oktober 2010

Cinta Seorang Muslimah

Cinta Seorang Muslimah

Bila memang cinta itu suci...
Mengapa dia membiarkan aku dikhianati
Bila memang cinta itu hakiki..
Mengapa dia membiarkan aku disakiti
Bila memang cinta itu abadi...
Mengapa dia begitu cepat diakhiri
Adakah sesungguhnya cinta itu?
Yang mengatasnamakan Rabb-nya
Adakah cinta yang tanpa mudarat?
Yang akan membawaku pada nikmatnya surga

Entah naluri jiwa atau nafsu birahi dalam hati
Yang selalu mengisyaratkan namanya...
Begitu indah bila mengingatnya,namun begitu sakit bila melupakannya
Ya Rabb...Apa yang harus hambamu ini lakukan?

Tatapan matanya masih terukir jelas di hatiku
Suaranya masih menggema di telingaku
Tingkahnya begitu menjelma dalam sukmaku
Namanya seakan mengikuti alur nafasku

Ya Rabb...Inikah yang namanya cinta?
Begitu sesak di dada...Membuatku bagai di surga dunia
Ya Rabb...Beginikah rasanya cinta?
Jangan buat aku melupakan cintaku pada-Mu Ya Rabb
Hamba takut Ya Rabb...
Hamba hanya seorang Muslimah biasa...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar